Halo teman-teman, pada postingan kali ini saya ingin membagikan sebuah skema routing atau alur yang saya gunakan dalam menghandle sebuah event hybrid live streaming.
Event Hybrid adalah sebuah acara tempat berkumpul banyak orang tetapi menggunakan 2 tempat, bisa melalui online streaming sekaligus bisa juga langsung datang ke tempat acara pada satu waktu secara live. Acara yang sering menggunakan hybrid event kali ini adalah seminar, pelatihan, solialisasi, dan sebagainya.
Apa sih yang membedakan event live streaming biasa dengan event hybrid, yang paling membedakan adalah kita harus bisa mengkombinasikan alat yang kita punya dan harus bisa digunakan pada dua kondisi secara langsung, misal pada saat ada pemateri(orang yang menyampaikan materi) disebuah seminar maka materi yang disampaikan harus muncul pada layar proyektor, tetapi pada tampilan live streaming penonton juga harus bisa melihat materi dan juga pematerinya dalam satu layar.
Berikut ini adalah gambaran skema/flow/routing yang pernah saya gunakan, semoga saja bisa menjadi referensi belajar :
*Silakan klik untuk memperbesar
Berikut ini adalah foto saat skema ini saya gunakan dalam menghandle sebuah event hybrid(audience offline, live zoom meeting, live facebook)
Baiklah teman-teman, itulah sedikit informasi yang bisa saya bagikan, semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan kita semua. Jika ada pertanyaan, silakan langsung tulis dikolom komentar dibawah ini ya, biar kita bisa diskusi bersama.
ijin bang,, ada tutornya gak bang youtube?