Home Tutorial Skema Skema Menyambungkan Smartphone Ke Mixer Audio Sound Untuk Interaktif Zoom Meeting

Skema Menyambungkan Smartphone Ke Mixer Audio Sound Untuk Interaktif Zoom Meeting

0

Halo teman-teman, pada postingan kali ini saya ingin membagikan skema/flow apabila teman-teman ingin mengunakan smartphone untuk interaktif zoom meeting serta ingin menggunakan sound system dengan mixer audio.

Artikel ini saya tulis karena melihat ada yang bertanya pada sebuah forum group facebook “Indonesia Streamers Society” dengan pertanyaan seperti ini :

Menyambungkan HP ke Mixer Audio

Ini sangat berguna jika membuat acara hybrid event di sebuah tempat baik itu gedung, aula, atau ballrom yang memiliki sistem sound menggunakan mixer audio. Jadi kita ingin jika ada pertanyaan dari audience dari zoom, maka audio dari zoom bisa keluar ke sound system, serta suara narasumber dari gedung bisa terdengar dengan jelas di audience zoom.

Salah satu alat yang bisa kita gunakan adalah Saramonic SmartRig II XLR Mic & 1/4, alat ini berfungsi untuk mengirimkan audio dari smartphone ke mixer dan juga menerima audio dari mixer ke smartphone dengan pengaturan gain control, sehingga kita bisa mengatur seberapa besar audio masuk kek smartphone.

Baiklah teman-teman, itulah sedikit pembahasan tentang Skema Menyambungkan Smartphone Ke Mixer Audio Sound Untuk Interaktif Zoom Meeting, serta semoga bisa menjawab pertanyaan dari forum tersebut.

Sebenarnya tidak wajib teman-teman menggunakan alat seperti diatas, ada juga alat lain dari merk lain yang mempunyai fungsi yang sama. Semoga bermanfaat.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version